Sejarah perjalanan media online bernafas Islam pasang surut. Ada yang muncul, tumbuh berkembang, namun banyak juga yang mundur teratur dan akhirnya almarhum. Fakta inilah yang mendorong Komunitas Wasathon untuk mendorong kepada masyarakat luas, untuk berbagi pemikiran khususnya umat Islam kenapa hal ini bisa terjadi. Sebab, dalam dunia dakwah, bisnis, maupun penyebaran nilai-nilai KeIslaman, hadirnya media menjadi suatu yang boleh dibilang wajib ada.
Untuk itulah, sesuai dengan visi dan misi Komunitas Wasathon, maka mulai bulan ini dan bulan-bulan selanjutnya, akan mengadakan lomba menulis secara rutin dengan berbagai tema sesuai dengan isu kekinian, keumatan dan keIslaman. Diharapkan dengan lomba ini akan menambah wawasan berpikir bagi kemajuan umat di segala bidang kehidupan. Lomba ini terinspirasi oleh sebuah ayat “Berlomba-lombalah kamu dalam kebaikan”. Sedangkan tujuan khusus dari lomba ini antara lain:
- Sebagai ajang lomba menulis yang berlandaskan pada spirit keIslaman dan keIndonesiaan
- Sebagai sarana berbagi pendapat yang bermanfaat
- Sebagai ajang penghargaan kepada para penulis
- Sebagai sarana menggali ide, pemikiran dan teknik penulisan dengan baik serta Islami
- Sebagai sarana komunikasi antar umat Islam melalui media online
- Sebagai sarana dakwah Islam di media online
TEMA LOMBA MENULIS
“Masa Depan Media Online Bernafaskan Islam”
Sub tema bahasan
- Bagaimana prospek media online untuk kemajuan umat Islam?
- Mengapa pentingnya media online untuk kemajuan umat Islam?
- Bagaimana integrasi media online untuk penyebaran nilai KeIslaman dan bisnis?
- Bagaimana membuat perwajahan media online agar menarik dan dinamis?
- Bagaimana meningkatkan trafik pengunjung media online?
- Bagaimana kiat-kiat mendapatkan iklan berkelanjutan pada media online?
- Bagaimana membangun afiliasi dengan berbagai mitra yang terkait dengan media online?
- Bagaimana membangun membership yang loyal?
Syarat dan ketentuan Lomba
- Naskah harus asli buatan sendiri, berbahasa Indonesia antara 500 sampai 2000 kata
- Peserta boleh mengirimkan karya lebih dari satu
- Naskah belum pernah dipublikasikan di media manapun baik cetak maupun online
- Setiap naskah diberi judul, nama penulis, biografi singkat penulis, gambar/ilustrasi foto untuk artikel, no hp, email dan alamat penulis
- Naskah dikirim melalui email ke wasathon@gmail.com
- Semua naskah akan dipublikasikan di media online http://wasathon.com
- Akan dipilih 3 orang pemenang pilihan juri, 1 pemenang populer dengan pembaca artikel terbanyak, serta 1 komentator artikel paling bermutu
- Memfolow dan mention Twitter @wasathonmagz dan @Leksika_kc untuk konfirmasi keikutsertaan peserta serta like fanpage wasathonmagz di FB dengan alamat dihttp://www.facebook.com/pages/Wasathon/295227110540721
- Lomba akan dimulai pada tanggal 5 Juli ditutup tanggal 25 Juli 2012
- Pengumuman lomba 30 Juli 2012 bisa dilihat di http://wasathon.com
HADIAH LOMBA
1. Hadiah 1 : Uang Rp.600.000 dan paket buku dari Toko Buku Leksika
2. Hadiah 2: Uang Rp. 400.000 dan paket buku dari Toko Buku Leksika
3. Hadiah 3. Uang Rp. 200.000 dan paket buku dari Toko Buku Leksika
5. Hadiah komentar artikel terbaik : Paket buku dari http://wasathon.com
Lomba ini adalah hasil kerjasama Komunitas Wasathon dan Toko Buku Leksika Kalibata City
Selamat berkarya
Komentar
Posting Komentar